CEO Apple TIM COOK bertemu Presiden Joko Widodo. Ada Apa?

Jakarta | KepriExpose – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan bertemu dengan CEO Apple Tim Cook di Istana Merdeka, Jakarta, pada hari ini, Rabu (17/4/2024).

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan pertemuan tersebut akan berlangsung pada pukul 09.30 WIB. Sementara itu, Budi akan turut mendampingi Jokowi saat Bos Apple bertamu.

“Rencananya, CEO Apple Tim Cook akan diterima Presiden Jokowi di Istana Merdeka jam 09.30 WIB,” kata Budi.
Pertemuan Tim Cook dan Jokowi ini disebutkan akan membahas soal rencana investasi Apple di Indonesia. Ketika ditanya mengenai investasi yang dimaksud, Budi tidak memberitahukannya.

“Ya, nanti dong, nggak ada kejutan kalau gitu, yang pasti semua perusahaan-perusahaan besar dari AS dan seluruh negara di dunia. Nanti tunggu besok ada kejutan,” ucapnya.

Berdasarkan informasi, kedatangan Tim Cook ke Indonesia untuk meresmikan Apple Developer Academy yang ke-4 di Bali. Sebelumnya, Apple Developer Academy sudah beroperasi di Tangerang, Batam, dan Surabaya.

Adapun, Apple Developer Academy pertama dibuka di Brasil, program pengembangan talenta SDM ini telah berkembang ke lebih banyak lokasi di seluruh dunia, termasuk Korea, Indonesia, Arab Saudi, Italia, dan Amerika Serikat.

Apple Developer Academy adalah program yang dikembangkan secara langsung oleh Apple. Hal itu guna meningkatkan skill bagi mereka yang berminat dalam dunia coding dan digital secara profesional.

Sebelum datang ke Indonesia pada 17 April mendatang, CEO Apple Tim Cook mampir dulu ke Vietnam. Ia tiba di Hanoi, Vietnam, pada Senin (15/4) dan akan berada di negara tersebut selama dua hari. Vietnam diketahui adalah salah satu pusat perakitan produk Apple.

togi/dtk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *